Samarinda, Klausa.co – Pemkot Samarinda menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) 2022 dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) untuk 2023 pada Kamis (31/3/2022) di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Samarinda, Jalan Mayjen S Parman.
Dalam sambutannya, Wali Kota Samarinda Andi Harun menyampaikan kegiatan pembangunan mengacu pada visi – misi yang diemban, tercantum dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Samarinda 2021 – 2026.
“Saya mengimbau melalui Musrenbang RKPD ini, OPD dapat memacu untuk meningkatkan kinerjanya, mengingat Tahun 2023 merupakan tahap kedua dari rencana target-target pencapaian pembangunan Kota Samarinda yang juga tertuang dalam 10 program unggulan,” kata Andi Harun.
Terpisah, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Samarinda, Ananta Fathurrozi menjelaskan Musrenbang juga membahas rencana strategis (Renstra), yang telah disusun oleh OPD di lingkungan Pemkot Samarinda.
“Prioritasnya kegiatan yang betul-betul mendukung 10 program unggulan wali kota. Yang jelas penanganan banjir dan Pro Bebaya (Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat). Insyaallah semuanya bisa terlaksana secara bertahap,” tandas Ananta.
(Tim Redaksi Klausa)