Samarinda, Klausa.co – Setelah lowong selama hampir 2 bulan lebih, posisi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Samarinda secara resmi diisi oleh Hero Mardanus Satyawan, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Samarinda. Ia secara langsung dilantik oleh Wali Kota Samarinda, Andi Harun pada Rabu (11/5/2022) di Aula Rumah Jabatan Wali Kota.
Kepada awak media, Andi Harun mengatakan penetapan Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama tersebut berdasaharkan tahapan seleksi administrasi dan uji kompetensi yang diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian dan Pengembagan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Samarinda beberapa waktu lalu.
Orang nomor wahid di Samarinda ini mengatakan dengan pengalaman Hero di dinas PUPR mampu mendorong dan mempercepat program kegiatan pemkot, terutama dalam hal penanggulangan banjir. Pun terkait upaya penataan kota, peningkatan infrastruktur, serta pelaksanaan Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat (Pro Bebaya) di tiap RT.
“Saya yakin Pak Hero bisa menjalankan tugasnya dengan baik. Harapannya bisa melakukan percepatan capaian visi – misi Pemkot Samarinda dan kebijakan lain agar bermanfaat bagi masyarakat,” tegas Andi Harun.
Usai pelantikan dirinya, Hero menyampaikan tugas dan kewajiban sebagai pimpinan birokrat tertinggi di pemkot akan dilakukannya dalam waktu dekat.
Salah satunya yakni penegasan dan pendisiplinan terhadap unsur Aparatur Sipil Negara (ASN), agar roda birokrasi pemerintahan dapat terus berjalan efektif.
Di satu sisi, dirinya pun merasa perlu menyesuaikan diri dengan jabatan barunya. Terutama belajar lebih banyak mengenai penganggaran, mengingat jabatan sekda juga merangkap sebagai Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD).
“Program 100 hari pertama kerja wali kota kemarin terhitung berhasil. Makanya akan kita tingkatkan lagi,” tandasnya.
(Tim Redaksi Klausa)