Klausa.co

Gibran Center dan Orkestrasi Program Makan Bergizi Gratis

Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, menerima kunjungan dan silaturahmi Pengurus Gibran Center Kaltim. (Ist)

Bagikan

Samarinda, Klausa.co – Ruang VVIP Rumah Jabatan Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) di Jalan Gajah Mada, Samarinda, dijadikan lokasi pertemuan antara Penjabat (Pj) Gubernur Akmal Malik dan jajaran Gibran Center Kaltim, Jumat (31/12025). Ketua organisasi itu, Anto Priyanto, memimpin rombongan dalam silaturahmi yang tak sekadar kunjungan seremonial. Ada pesan dan peran yang ingin ditekankan, yaitu menjaga orkestrasi program nasional.

Akmal menyambut mereka dengan tangan terbuka. Gibran Center, baginya, bukan sekadar organisasi pendukung, tetapi bisa menjadi mitra strategis dalam mengawal kebijakan pemerintahan Prabowo-Gibran. Salah satu program yang kini menjadi sorotan adalah Makan Bergizi Gratis (MBG), sebuah inisiatif besar yang menargetkan anak-anak sekolah agar mendapatkan asupan gizi memadai.

Baca Juga:  Samri Shaputra: Dishub Harus Mengatasi Masalah Parkir Mal di Samarinda

“Kini Pemerintahan Prabowo-Gibran telah membangun orkestrasi. Contohnya program Makan Bergizi Gratis. Karena itu, Gibran Center diharapkan bisa mengawal program tersebut di daerah,” ujar Akmal.

Tak sekadar menyalurkan makanan gratis, Akmal menginginkan pendekatan yang lebih strategis. Ketahanan pangan, menurutnya, harus dibangun dari bawah, termasuk di sekolah-sekolah. Ia membayangkan sekolah-sekolah di Kaltim mampu mengelola sumber pangannya sendiri, entah melalui pertanian, peternakan, atau perikanan.

“Gibran Center bisa menjadi penggerak dalam membangun peternakan, pertanian, atau perikanan di sekolah-sekolah. Hasil produksinya bisa dimanfaatkan sebagai bahan makanan bergizi gratis bagi siswa,” katanya.

Akmal menegaskan, kolaborasi dengan pemerintah daerah menjadi kunci keberhasilan program ini. Gibran Center diharapkan tidak sekadar menjadi penggembira, tetapi benar-benar mengambil peran aktif dalam implementasi di lapangan.

Baca Juga:  Ketika Jokowi Jumatan di Kutai Barat

Jika sinergi ini berjalan mulus, program makan gratis tak hanya menjadi agenda populis, tetapi juga solusi konkret bagi pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat, khususnya di Kaltim. Akmal optimistis, dengan orkestrasi yang solid, program ini bisa memberi manfaat nyata bagi anak-anak negeri. (Wan/Fch/Klausa)

Bagikan

.

.

Search
logo klausa.co

Afiliasi :

PT Klausa Media Indonesia

copyrightⓑ | 2021 klausa.co