Klausa.co

Telan Anggaran Rp 9,4 Miliar, Peningkatan IPA Bengkuring Cakup 12 Ribu Sambungan Rumah

Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor dalam agenda peresmian Instalasi Pengolahan Air (IPA) Bengkuring di Jalan Pakis Merah 1, Bengkuring Raya, Kota Samarinda. (Adpim Pemprov Kaltim)

Bagikan

Samarinda, Klausa.co – Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor meresmikan Instalasi Pengolahan Air (IPA) Bengkuring di Jalan Pakis Merah 1, Bengkuring Raya, Kota Samarinda pada Senin (30/5/2022).

Pembangunan peningkatan IPA Bengkuring dengan kapasitas 60 liter/detik mencakup untuk daerah Samarinda Utara ini menggunakan anggaran sebesar Rp 9,4 miliar.

Adapun pembangunannya terdiri dari bangunan instalasi pengolahan air minum, pembangunan reservoir 440 meter kubik, pembangunan rumah pembubuk kimia, pembangun rumah pompa, pengadaan dan pemasangan pompa distribusi lengkap dengan panel.

Kepala Dinas PUPR Kaltim Aji Muhammad Fitra Firnanda mengatakan bahwa pipa Bengkuring ini sebelumnya memiliki kapasitas 60 liter/detik yang mengalir ke 9 ribu sambungan rumah. Dan, aliran ini hanya hidup 2 kali sehari.

Baca Juga:  Baca Ikrar Putra Indonesia, 40 Anggota Paskibraka Provinsi Kaltim Resmi Dikukuhkan

Kemudian, ada tambahan lagi sekitar 60 liter/detik. Sehingga, menjadi 120 liter/detik. Maka, akan ada tambahan 3 ribu sambungan rumah dengan posisi hidup selama 24 jam.

“Mesinnya ini bisa melayani air bersih untuk 12 ribu sambungan rumah, sementara yang sudah tersambung ini baru sekitar 9 ribu. Kemudian yang tadinya 2 hari sekali nyalanya, sekarang bisa 24 jam,” ungkapnya.

Lama pengerjaan IPA Bengkuring ini sekitar satu tahun anggaran, tepatnya di tahun 2021. Akan tetapi, belum bisa difungsikan dengan maksimal karena air bakunya masih perlu pompa lagi.

“Bulan Juni ini datang lagi pompanya, mudahan bisa full 120 liter/detik dan dapat melayani 12 ribu sambungan rumah. Kemungkinan akhir tahun nanti peningkatannya sekitar 77 persen,” ujarnya.

Baca Juga:  Ananda Emira Gelar Reses Masa Sidang II Tahun 2022, Warga Sungai Kapih Minta Dibangunkan Aula

Di tempat yang sama, Gubernur Isran Noor mengucapkan terima kasih dan selamat akan diresmikannya pembangunan IPA Bengkuring pada hari ini.

“Bismillah pembangunan peningkatan IPA Bengkuring kapasitas 60 liter/detik diresmikan. Kalau bisa secepatnya mencapai 100 persen, karena itu kebutuhan dasar dari masyarakat,” jelasnya.

Intinya kata mantan Bupati Kutai Timur itu, yang jelas suksesnya pembangunan air bersih di Benua Etam ini tidak bisa dilakukan sendiri.

“Tapi, kita semua harus berkolaborasi bersama kabupaten/kota dan kementerian,” tegasnya pria kelahiran Sangkulirang itu.

Sementara itu, Direktur Teknik Perumdam Tirta Kencana Ali Rahman mengakui, pihaknya masih akan memprioritaskan aliran air bersih kepada masyarakat agar mendapatkannya secara bergilir.

Baca Juga:  Peringatan Hari Pangan Sedunia, Seluruh Kabupaten/Kota di Kaltim Gelar Operasi Pasar Murah Serentak

“Mau tidak mau kita prioritaskan yang bergilir dulu, setelah tidak ada bergilir lagi, sisanya baru untuk pelanggan baru. Kami akan evaluasi tiap hari supaya tidak bergiliran. Begitu tidak bergiliran, kami sudah siap buka sambungan baru,” katanya.

(APR/ADV/Diskominfo Kaltim)

IKUTI BERITA KLAUSA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Bagikan

.

.

Anda tidak berhak menyalin konten Klausa.co

Search
logo klausa.co

Afiliasi :

PT Klausa Media Indonesia

copyrightâ“‘ | 2021 klausa.co