Klausa.co

Hujan dan Angin Kencang, Kapal Ponton Seruduk Kafe di Samarinda Seberang

Cuplikan video saat sebuah kapal ponton menabrak salah satu kafe di Samarinda. (Foto: Istimewa)

Bagikan

Samarinda, Klausa.co – Sebuah insiden menghebohkan warga Samarinda Seberang terjadi pada Selasa sore (14/1/2025). Sebuah kapal ponton besar berwarna hitam-biru menghantam bangunan kafe yang berdiri di tepi Sungai Mahakam. Peristiwa itu terekam dalam sebuah video amatir yang viral di media sosial, salah satunya diunggah oleh akun Instagram @hallosamarinda.

Dalam video berdurasi singkat tersebut, terlihat kapal pengangkut itu meluncur deras menuju bangunan kafe, seolah tak mampu dikendalikan. Dentuman keras terdengar, diikuti kepanikan karyawan kafe. Beberapa orang terlihat berlarian keluar gedung sembari berteriak histeris.

“Weh, kena kita ini. Kena-kena,” teriak seorang pria dalam video, sambil tergopoh-gopoh menjauh dari lokasi.

Hujan deras disertai angin kencang diduga menjadi penyebab utama insiden tersebut. Menurut informasi yang beredar di media sosial, kondisi cuaca ekstrem membuat ponton tersebut lepas kendali hingga menabrak bangunan kafe. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Baca Juga:  Stadion Sempaja Berganti Nama Gelora Kadrie Oening, Wali Kota Andi Harun Turut Senang dan Bangga

“Info sebuah ponton menabrak kafe ternama di Samarinda Seberang, Jalan Haji Jahrah, saat hujan disertai angin kencang. Tidak ada korban dalam peristiwa ini,” tulis unggahan @hallosamarinda.

Kejadian ini memantik beragam reaksi dari warganet. Beberapa mempertanyakan bagaimana ponton tersebut bisa bergerak tanpa kendali.

“Wah, kok bisa dia jalan-jalan sendirian?” tulis akun @rizwanaqil_96.

Tak sedikit pula yang menyinggung soal tanggung jawab pihak terkait untuk mengganti kerugian. “Semoga diganti rugi, itung-itung renovasi gratis,” canda akun @dwi_krisna94.

Meski diselingi humor, komentar-komentar itu mencerminkan keprihatinan warga Samarinda atas insiden yang mengagetkan ini. Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak pengelola kafe maupun pemilik kapal ponton. (Wan/Fch/Klausa)

Baca Juga:  DPRD Samarinda Dukung Niatan Pemkot Terkait Evaluasi Kinerja Peruda Bank Perkreditan Rakyat

Bagikan

.

.

Anda tidak berhak menyalin konten Klausa.co

Search
logo klausa.co

Afiliasi :

PT Klausa Media Indonesia

copyrightâ“‘ | 2021 klausa.co