Samarinda, Klausa.co – Halaman parkir Kantor BAZNAS Kalimantan Timur (Kaltim) pada Senin (17/3/2025) berubah menjadi bengkel dadakan. Ratusan sepeda motor berjejer, menunggu giliran untuk mendapat perawatan gratis dalam program 5000 Service Gratis. Tak sekadar servis kendaraan, juga sebagai bentuk nyata dari upaya pemberdayaan ekonomi yang dijalankan oleh BAZNAS.
Sebanyak 167 motor telah mendapat layanan servis, mulai dari penggantian oli hingga pembersihan mesin. Sepuluh mekanik dari program Z-Auto BAZNAS Kaltim menangani satu per satu kendaraan yang datang. Program ini masih akan berlanjut pada Selasa (18/3/2025), menyesuaikan dengan kuota penerima manfaat yang telah ditetapkan.
Ketua BAZNAS Kaltim, Ahmad Nabhan, menegaskan bahwa inisiatif ini bukan hanya soal perawatan kendaraan, tetapi juga bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan mustahik, terutama mereka yang bergantung pada motor untuk mencari nafkah.
“Sejak pagi tadi, sudah ada sekitar 40 pengemudi ojek online yang mengganti oli secara gratis. Ini bukan hanya meringankan beban mereka, tapi juga mendukung keberlanjutan ekonomi masyarakat kecil,” ujarnya.
Program 5000 Service Gratis ini tidak berdiri sendiri. Di baliknya, ada upaya lebih besar untuk memberdayakan UMKM bengkel motor yang dikelola oleh para mustahik. Melalui program Z-Auto, BAZNAS memberikan bantuan berupa gerobak, peralatan, serta stok oli dan bensin eceran agar usaha mereka semakin berkembang.
Di tingkat nasional, program ini melibatkan 220 mekanik di berbagai kota, dari Jakarta hingga Kendari. Masing-masing daerah menargetkan 500 penerima manfaat, dengan fokus pada masyarakat kurang mampu dan pekerja sektor informal seperti pengemudi ojek online serta buruh harian.
Ketua BAZNAS RI, KH Noor Achmad, menegaskan bahwa Z-Auto adalah strategi untuk mengangkat UMKM bengkel kecil agar lebih profesional dan mandiri.
“Kami ingin mereka berkembang, sehingga suatu saat bukan hanya menerima bantuan, tetapi juga bisa menjadi muzaki yang berkontribusi melalui zakat,” katanya. (Wan/Fch/Klausa)