Samarinda, Klausa.co – Hari Pramuka ke-61 Tahun 2022 di Provinsi Kalimantan Timur diperingati dengan pelaksanaan upacara, penyerahan lencana melati serta piagam darma bakti di Lapangan Gelora Kadrie Oening Wahid Hasyim, Senin (12/9/2022).
Gubernur Isran Noor mengatakan bahwa Hari Pramuka yang diperingati setiap tanggal 14 Agustus ini harus dirayakan dengan sukacita oleh segenap gerakan anggota pramuka Indonesia.
“Organisasi pendidikan kepanduan Praja Muda yang kita cintai genap berusia ke-61 tahun 2022 ini, sekaligus kita memperingati 110 tahun gerakan Kepanduan di Bumi Indonesia yang telah ada sejak tahun 1912,” ucapnya.
Semua pihak pun dirasa Isran Noor, harus bersyukur atas berkembangnya gerakan Pramuka di Benua Etam. Dimana, peringatan Hari Pramuka ke-61 pada tahun ini mengusung tema mengabdi tanpa batas untuk membangun ketangguhan bangsa.
Tema tersebut lanjutnya, menunjukkan tekad Pramuka untuk terus mengerti tanpa batas di berbagai bidang pengabdian yang dilakukan hingga saat ini. Pengabdian itu bisa dimulai dengan cara-cara sederhana dan dilakukan di lingkungan keluarga masing-masing maupun masyarakat sekitar.
“Bahkan, sejak usia Pramuka Siaga, adik-adik kita dididik untuk memberikan perhatian terhadap sesama siap membantu orang lain yang membutuhkan pertolongan,” jelasnya.
Gerakan pramuka sudah melakukan banyak hal untuk membantu dan mengatasi serta menanggulangi pandemi Covid-19 selama ini. Harapannya, dapat terlaksana sehingga pandemi segera melandai dan bisa lebih leluasa mengadakan berbagai kegiatan kepramukaan.
“Terima kasih atas peran serta semua yang terlibat dalam membantu menanggulangi pandemi dengan melalui gerakan kedisiplinan nasional dan mematuhi prokes,” terangnya.
Mantan Bupati Kutai Timur itu berpesan agar semua pihak bisa terus melakukan berbagai gerakan kepedulian nasional dengan menunjukkan sikap empati dan simpati untuk siap menolong mereka yang terdampak Covid-19.
“Tunjukkan sikap seorang pramuka sejati untuk siap menolong siapapun yang membutuhkan bantuan. Percayalah apa yang dilakukan akan menjadi ladang amal bakti dan pahala yang dicatat kebaikannya,” harapnya.
(APR/ADV/Diskominfo Kaltim)
IKUTI BERITA KLAUSA LAINNYA DI GOOGLE NEWS