Klausa.co

Astra Motor Kaltim 2 Gelar Fashion Ride, Perkuat Tali Silahturahmi di Bulan Ramadan

Gelaran Fashion Ride yang dihelat Astra Motor Kaltim 2, pada Jumat (22/3/2024) (Foto: Klausa)

Bagikan

Samarinda, Klausa.co Astra Motor Kaltim 2 menggelar Fashion Ride pada Jumat, 22 Maret 2024, sebagai ajang untuk memperkuat tali silahturahmi dengan media partner dan blogger vlogger di Kota Tepian dan sekitarnya. Acara ini diikuti oleh 30 peserta dan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik, seperti city rolling dengan Honda Stylo 160, pemberian CSR ke salah satu panti asuhan, dan buka bersama.

Yehezkiel Felix, Manager Marketing Astra Motor Kaltim 2, mengatakan bahwa Fashion Ride ini bertujuan untuk memberikan pengalaman baru kepada para media partner dan blogger vlogger dalam merasakan sensasi berkendara dengan Honda Stylo 160.

“Semoga dengan pengalaman ini, rasa penasaran rekan media dan blogger vlogger terhadap produk terbaru kami dapat terobati,” ujar Yehezkiel.

Baca Juga:  SOMASI Kaltim: Menolak Kotak Kosong, Menyelamatkan Demokrasi Pilgub 2024

Sebelum memulai city rolling, para peserta mendapatkan warm up dan safety briefing dari instruktur Safety Riding Astra Motor Kaltim 2, Fajrin Nur Huda. Briefing ini menekankan pentingnya keselamatan berkendara dengan campaign #Cari_Aman.

Advertisements

Para peserta Fashion Ride juga mendapatkan merchandise yang stylish dan aman untuk digunakan saat berkendara.

Arisettya Julkadar, SPV Promosi Astra Motor Kaltim 2, mengatakan bahwa Fashion Ride ini merupakan salah satu bentuk upaya Astra Motor Kaltim 2 untuk terus memperkuat jalinan tali silahturahmi dengan media partner dan blogger vlogger, khususnya di bulan Ramadan.

Baca Juga:  Wisata Belanja Ramadan Diresmikan Wali Kota Samarinda, akan Buka Gerai Sembako Bila Diperlukan

“Semoga dengan rangkaian aktivitas seru ini, dapat memberikan pengalaman baru dan mempererat tali persaudaraan di antara kita,” kata Arisettya.

Kegiatan Fashion Ride ini menjadi bukti nyata komitmen Astra Motor Kaltim 2 dalam menjalin hubungan yang baik dengan media partner dan blogger vlogger di Kota Samarinda. (Mar/Mul/Klausa)

Advertisements

Bagikan

Search
logo klausa.co

Afiliasi :

PT Klausa Media Indonesia

copyrightⓑ | 2021 klausa.co